Komitmen Sukseskan Swasembada Pangan, Kodim 0429/Lamtim Hadiri Rakor Percepatan MT-2

targetop | 5 April 2025, 19:16 pm

 

Targetoprasi.com, Lampung Timur – Dalam rangka mendukung dan menyukseskan Swasembada Pangan Nasional, Kodim 0429/Lamtim menghadiri Rakor Percepatan Masa Tanam 2 (MT-2) dan pengawalan penyuluh Brigade Pangan (BP) serta pengarahan Kepala Badan BPSDMP Kementan RI di Balai BPP Desa Adi Luhur, Kecamatan Jabung, Kabupaten Lampung Timur, Jumat (4/4/2025).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (PPSDMP) Kementan, Dr. Idha Widi Arsanti, Sp., M.P.; Dandim 0429/Lamtim, Letkol Arm Arief Budiman, S.Sos., M.M., yang diwakili Danramil 429-14/Jabung, Kapten Inf. M. Syafri; Kepala Bapeltan Provinsi Lampung, Dr. P. Adi Destriadi Sutisna, S.P., M.P.; Kadis KPTPHP Lamtim, Tri Wibowo, S.P.; Kabid PSP Lamtim, Heriyanto, S.P.; Korluh Kecamatan Jabung, Mujiyono, S.PKP; Bati Ter Kodim 0429/Lamtim, Peltu Joko N.; para Babinsa pendamping; para manajer dan anggota Brigade Pangan Kecamatan Jabung, Waway Karya, Pasir Sakti, Batanghari Nuban, Labuhan Maringgai, dan Labuhan Ratu.

Brigade Pangan adalah program Kementerian Pertanian (Kementan) untuk meningkatkan produktivitas pertanian, mewujudkan swasembada pangan, dan menciptakan lapangan kerja baru. Cara kerjanya adalah mengelola lahan pertanian dengan teknologi modern, mengintegrasikan hulu–hilir, dan mengembangkan kemitraan dengan petani serta melibatkan generasi muda, petani, penyuluh pertanian, Babinsa, dan pegawai ASN Kementan.

Dengan memanfaatkan lahan rawa, mencetak sawah rakyat, dan mengembangkan agribisnis pertanian modern, program ini bermanfaat untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi, mengembangkan ekosistem agribisnis modern, serta memberdayakan petani milenial.

Kementerian Pertanian sendiri sangat mendukung kegiatan Brigade Pangan (BP), termasuk modernisasi alat-alat pertanian baik untuk pengolahan lahan—yang semula IP1 menjadi IP2 bahkan lebih—maupun alat panen, yang diharapkan mampu menyukseskan program lumbung/swasembada pangan bangsa Indonesia.

Dandim 0429/Lamtim melalui Danramil Jabung, Kapten Inf. M. Syafri, menuturkan bahwa jajarannya siap menyukseskan program pemerintah dalam rangka mewujudkan swasembada pangan.

“Peningkatan produksi dan produktivitas pertanian tidak terlepas dari kolaborasi dan sinergisitas program pusat dengan daerah, serta dukungan dan kerja sama dari semua pihak, baik dari petani sendiri, Babinsa, Korluh, dan PPL yang terjun langsung di lapangan, termasuk alat-alat pertanian yang digunakan oleh para petani dan masyarakat pertanian pada umumnya,” tutur Danramil.

Lebih lanjut, pihaknya menjelaskan bahwa bukti nyata Kodim sepenuhnya mendukung program swasembada pangan adalah capaian serapan gabah oleh Bulog per Maret 2025 yang terealisasi sesuai target.

“Sesuai dengan data yang sudah masuk, Lampung Timur merupakan salah satu dari tiga wilayah di bawah Bulog Sub Divre Metro, bahwa serapan gabah sampai dengan 29 Maret 2025 terealisasi 103%. Mudah-mudahan, dengan sinergi dan kerja sama, target Bulog sampai dengan akhir April untuk wilayah Lampung Timur sebanyak 17.500 ton Gabah Kering Panen (GKP) bisa tercapai,” pungkas Danramil. (Pendim0429/Lamtim).

 

Pewarta: Spyn

Berita Terkait